Ini 4 Ukuran Koper Kabin yang Secara Umum Bisa Kamu Gunakan!

Pengetahun tentang ukuran koper kabin pesawat sepertinya harus menjadi hal yang umum, lantaran sebentar lagi libur panjang akan segera tiba. Perjalanan yang dilakukan menggunakan pesawat harus didukung dengan barang bawaan yang terkontrol, supaya kamu tidak harus membayar biaya bagasi lebih besar.

Dengan banyaknya opsi maskapai yang bisa kamu gunakan, tentu regulasi yang diberlakukan juga akan berbeda-beda. Meski demikian, ada ukuran umum yang menjadi acuan, yang bisa kamu jadikan informasi dasar untuk membawa koper ke dalam kabin.

Well, memang kamu bisa dengan mudah menambahkan barang menggunakan koper lebih besar yang masuk ke bagasi. Tapi hal ini juga berisiko menambah biaya perjalanan, apalagi jika kamu tidak mendapatkan fasilitas bebas bagasi atau bagasi yang masuk lebih dari ketentuan yang diberikan.

Baca Juga: Pro-Kontra Travelling dengan Mobil Campervan, Agenda yang Menarik!

Pahami Lebih Jauh Tentang Ukuran Koper Kabin

Secara umum terdapat empat ukuran koper kabin yang bisa menjadi acuan.  Ukuran ini bisa saja berbeda di satu maskapai dan maskapai lainnya, jadi jangan ragu untuk bertanya pada customer service dari maskapai tersebut saat kamu akan membeli tiket perjalanan.

1. Ukuran 16 Inci

Ukuran ini adalah varian koper paling kecil yang mungkin bisa kamu temukan. Panjangnya sekitar 30 cm, kemudian lebar 17 cm, dan tinggi sekitar 47 cm. Koper ini cocok untuk digunakan dalam perjalanan yang tidak terlalu lama, atau sebagai koper pelengkap dari koper yang lebih besar.

Opsi koper ini banyak digunakan oleh traveler atau orang yang ingin bepergian dalam mode budget, karena dijamin tidak akan menambah biaya bagasi yang harus dibayar selama perjalanan.

2. Ukuran 18 inci

Ukuran lebih besar satu tingkat adalah koper 18 inci. Koper ini juga biasanya masih bisa masuk ke dalam kabin pesawat, karena berukuran tidak terlalu besar. Ukurannya sendiri adalah 33 c 20 x 43 cm, dan sekilas tampak lebih panjang dari koper ukuran sebelumnya.

Secara umum, kamu bisa membawa barang untuk bepergian selama tiga hingga lima hari dengan koper ini. Praktis dan ekonomis, koper ini juga jadi opsi menarik untuk bepergian dalam waktu singkat.

3. Ukuran 20 Inci

Mulai membesar, dimensi dari koper ini adalah 37 x 32 x 56 cm. Koper ini terlihat lebih tinggi dan lebih panjang dari koper ukuran 16 inci dan 18 inci, dan dapat memuat lebih banyak barang. Umumnya koper pada ukuran ini bisa memuat barang hingga lebih dari 15 kg.

Tapi ingat, kebijakan maskapai biasanya hanya memperbolehkan koper seberat 7 kg untuk dibawa di dalam kabin. Jadi kamu harus cermat dalam memasukkan barang supaya tidak harus membayar tambahan biaya.

4. Ukuran 22 Inci

Salah satu ukuran koper terbesar yang masih mungkin dimasukkan ke kabin pesawat, dimensi dari koper ini sudah masuk ke tingkat sedang. Tidak semua maskapai membolehkan koper ukuran ini masuk, tapi kamu masih bisa menanyakannya pada customer service yang ada.

Baca Juga: Sederet Barang Wajib untuk Liburan Musim Dingin dan 6 Tipsnya

Packing dengan Cermat, Simak Tips Simpelnya Berikut ini!

Asumsikan saja berat koper maksimal yang boleh masuk ke kabin adalah 7 kg, maka kamu harus bisa benar-benar cermat dalam menata barang bawaan agar semua yang diperlukan bisa masuk dengan sempurna.

Kamu bisa menggunakan beberapa tips ini untuk packing barang bawaan menggunakan ukuran koper kabin yang sesuai dengan ketentuan, dan akan lebih leluasa jika kamu bepergian bersama beberapa orang sekaligus karena strategi ini bisa diterapkan lebih baik.

  • Memakai pakaian berat, dan masukkan pakaian ringan di dalam koper. Dengan begini kamu bisa memasukkan lebih banyak barang ke dalam koper. Jangan salah, pakaian bisa memiliki bobot yang cukup besar tanpa kamu sadari
  • Lipat pakaian dengan rapi. Melipat pakaian dengan rapi akan memberikan ruang yang jauh lebih lega untuk lebih banyak barang. Kamu bisa mencoba berbagai teknik melipat pakaian yang dibagikan oleh traveler lewat kanalnya
  • Bawa barang seperlunya saja. Barang-barang yang habis pakai bisa kamu beli di tempat tujuan untuk mengurangi beban koper yang masuk kabin. Sementara itu, kamu bisa memaksimalkan ruang yang ada untuk barang-barang yang akan kembali dibawa pulang
  • Maksimalkan ruang pada wadah-wadah yang kamu bawa. Misalnya saja botol air minum yang masuk ke dalam koper, kamu bisa memanfaatkan ruangnya untuk membawa obat-obatan, peralatan elektronik kecil, dan lain sebagainya
  • Kamu bisa cek ulang berat total koper yang masuk ke kabin ini sebelum berangkat ke bandara. Sesuaikan dengan berat maksimal yang diperbolehkan sehingga tidak ada biaya tambahan
  • Jika bepergian bersama dengan orang lain, maka kamu juga bisa mengatur barang bawaan yang dibawa. Misalnya kamu pergi berdua, artinya slot yang tersedia adalah 14 kg. Kamu bisa merencanakan barang bawaan dan mendistribusikannya sedemikian rupa sehingga memaksimalkan slot yang ada

Baca Juga: Mendapatkan Pengalaman Baru dengan Hiking di Eropa, Australia, dan Korea

Itu tadi beberapa informasi penting yang bisa kamu baca mengenai ukuran koper kabin yang diperbolehkan secara umum. Tentu saja, untuk ukuran pastinya, kamu bisa menghubungi customer service dari maskapai yang kamu gunakan.

Selain memahami dengan baik ukuran koper kabin yang diperbolehkan secara umum, perjalanan yang kamu lakukan tidak akan lengkap tanpa adanya asuransi perjalanan yang bisa membantu melindungi dari berbagai kerugian saat perjalanan berlangsung. Seperti Asuransi SmartTravel Internasional dan Asuransi SmartTravel Domestik yang ditawarkan AXA Insurance. Asuransi ini memberikan jaminan atas kecelakaan diri, biaya pengobatan, dan ketidaknyamanan perjalanan selama kamu melakukan perjalanan di dalam negeri. Dengan proses klaim yang mudah dan cepat, kamu bisa terhindar dari kerugian lebih besar ketika mendapat hambatan dalam perjalanan. Segera hubungi customer service kami, dan dapatkan informasi lengkap produk asuransi andalan dari AXA Insurance!

*Kode promo berlaku untuk pembelian secara langsung di AXA myPage hingga 31 Desember 2024

Referensi: 

  • https://kumparan.com/jendela-dunia/6-tips-packing-koper-untuk-naik-pesawat-internasional-20qXwwEhFzM/full
  • https://www.liputan6.com/lifestyle/read/2589980/5-tips-packing-koper-agar-praktis-masuk-kabin-pesawat
  • https://www.traveloka.com/id-id/explore/tips/catat-inilah-ukuran-koper-yang-bisa-masuk-kabin-pesawat/42577
  • https://glints.com/id/lowongan/ukuran-koper-kabin/#ukuran-koper-kabin-pesawat
  • https://baller.co.id/blogs/all/ukuran-koper-kabin
  • https://support.airasia.com/s/article/What-are-the-rules-for-cabin-baggage-on-board?language=in